G[a]keRs: Sedulur Sak Lawase
3:20 PM

Semboyan sedulur sak lawase merupakan bahasa Jawa yang kurang lebih artinya
adalah saudara selamanya. Sedangkan g[a]keRs sendiri merupakan singkatan dari “garis
keras”.
Siapa g[a]keRs?
Tidak sekeras nama yang tertera.
Nama tersebut entah dulu dari mana asalnya, sepertinya teman-teman cowok yang
mulai membentuknya dulu. Dikepalai oleh Presiden Jonilim alias Ismatulllah
Salim, g[a]keRs sebenarnya adalah kumpulan teman-teman mahasiswa (saat ini
mayoritas telah lulus) Fakultas Peternakan UGM angkatan 2005. Bukan organisasi
resmi, tidak ada kartu anggota, tapi kami ada, nyata.
![]() |
| Foto Bersama di Gedung Pusat UGM |
Silaturahmi terus terjalin sesama
anggota meskipun kini telah terpisah-pisah. Berbeda kota, pulau, bahkan berbeda
benua. Bahkan saya sendiri pun tidak menyangka hubungan kekeluargaan kami
terjalin begitu dekat sampai saat ini. Sejak kami masih mahasiswa, sampai
sekarang telah menempuh jalan masing-masing, komunikasi tetap terjalin kuat.
Melalui bbm group, whatsapp group, personal communication antar teman-teman, fb group, twitter, dan
juga pertemuan langsung. Meskipun obrolan di grup yang kemudian sering nggak jelas ngalor-ngidul nggak karuan, mulai dari soal makan siang, anak, lelucon, de el el (hehehe). Seru-seruan, tapi berujung kekeluargaan. Bahkan sampai
punya bendera segala ^^ Dan bendera ini telah berkibar di beberapa belahan bumi selain Indonesia :-D Semoga semakin melanglang buana lagi.
![]() |
| Gakers in Australia. Photo by Eko S. Pranoto |
Dulu ketika kami semua masih
mengenyam pendidikan di Fakultas Peternakan UGM, kami sering mengadakan
kegiatan bersama. Buka puasa bersama, makrab (malam keakraban), main sepak bola
ataupun futsal (bagi anak-anak lelaki), bakti sosial, belajar bersama, menjenguk
teman yang sakit, Qurban, juga beramai-ramai menghadiri pesta pernikahan anggota,
dan lain-lain. Saya juga salut, teman-teman saling membantu dan menyemangati untuk kelulusan teman yang lain ;-) #two tumbs up dehh... d(^.^)b
![]() |
| Makrab |
![]() |
| Foto bersama di depan kampus Fapet UGM |
| Makrab di Kaliurang |
| Kumpul di bunderan Fapet UGM |
Kini, meskipun tidak lagi
tergabung dalam satu institusi yang sama, kami masih sering mengadakan
kegiatan-kegiatan. Buka puasa ketika ramadhan diadakan di Jogja maupun di area
Jabodetabek. Tidak hanya kumpul-kumpul semata, telah berdiri pula Gakers
Foundation yang bergerak di bidang sosial. Pembuatan souvenir dimana keuntungan
penjualannya masuk Gakers Foundation. Dana sukarela yang terkumpul dari
teman-teman dikumpulkan oleh Gakers Foundation yang kemudian disalurkan untuk
kepentingan sosial seperti memberikan santunan kepada anak yatim dan dhuafa,
berkontribusi dalam taman bacaan, dll.
![]() |
| Gakers Foundation in Action |
| Thank You for Coming, friends |
![]() |
| Piknik di Candi Plaosan, Prambanan pasca resepsi nikahan Dedem |
Saya beruntung menjadi salah satu bagian dari
mereka. “Orang-orang terpilih”. Wohooo... :D Stiker Gakers yang diberikan oleh teman-teman
ketika buka puasa lalu pun saya tempel di pintu kamar kos saya ^^ (biar Gakers-isasi dimana-mana) :D
Semoga seperti semboyan kita, kita bisa bersaudara selamanya.
Salam sedulur sak lawase, kawans...
Note:
*) photos diambil dari FB Gakers Indonesia dan koleksi pribadi
*)Bagi yang ingin berbagi dan bersedekah bisa disalurkan melalui:
Gakers Foundation
Bank Syariah Mandiri KCP Departemen Pertanian
a/n Ismatullah SalimNo.
Rek: 7033858878
![]() |
| Wisuda |
![]() |
| Salah satu buletin Gakers (ada Yuyun Cell juga di sana ^^) |
\










Wow Gakers in very amazing.
ReplyDeleteGive a different colour that you never get before.
Very nice community... bravo Gakers!!! "Sedulur Sak Lawase"